INDONESIA SUBUR MAKMUR GEMAH RIPAH LOH JINAWI AYEM TEMTREM KARTA RAHARJO>

Rabu, 08 Juni 2011

Mercedes Benz Siapkan Generasi Terbaru ML Class

foto



Berlin - Mercedes Benz dikabarkan tengah menyiapkan generasi terbaru Sport Utility Vehicle (SUV) ML Class. Rencananya mobil itu mulai dipasarkan di Amerika Serikat pada musim gugur tahun depan dan di Inggris April 2012.


Laman autocar.co.uk dan egmcartech.com, Rabu, 8 Juni 2011, mengutip sumber di pabrikan itu menyebut, ML Class anyar itu akan ditawarkan dalam tiga varian yaitu ML250 Bluetec, ML350 Bluetec dan ML350 BlueEfficiency. “Ihwal mesin belum ada pengumuman, yang pasti bakal irit bahan bakar dan rendah emisi CO2,” aku sumber tersebut.


Varian ML250 Bluetec akan mengusung mesin disel 2.100 cc empat silinder yang bertenaga 204 daya kuda (dk). Varian ML350 Bluetec bermesin disel 3.000 cc V6 bertenaga 258 dk, dan ML350 BlueEfficiency bermesin bensin 3.500 cc bertenaga 305 dk. Ketiga varian tersebut dilengkapi peranti tujuh tingkat kecepatan.


Secara visual, tampilan ML Class anyar itu tak jauh berbeda dengan tampilan generasi lawas. “Proporsi dasar dan elemen desain tetap dipertahankan, tetapi dalam bentuk yang lebih kontemporer,” kata seorang pejabat Mercedes Benz.


Menariknya, generasi ketiga ML Class itu menggunakan komponen dan teknologi yang sama dengan Jeep Grand Cherokee model 2011. Itu bisa terjadi, karena proses pengerjaan konsep mobil ini dilakukan sebelum Daimler AG atau induk perusahaan Mercedes Benz pecah kongsi dengan Chrysler, induk perusahaan Jeep.


Selain diproduksi dalam versi bermesin konvensional, SUV itu juga akan ditawarkan dalam versi hybrid. “Versi hybrid akan dipasarkan pada 2013,” sebut sumber di Mercedes Benz.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar