Dahulu saat taman marga satwa serulingmas banjarnegara dibangun, belum ada sarana kolam renang disebelah selatannya sebab tidak termasuk dalam proyek,
Setelah ada perluasan lahan barulah disertakan pembangunan kolam renang tersebut.
Semua penjaga taman marga satwa seruling mas kadang bertugas pada malam hari bergantian sesuai jadwal.
Berdasarkan cerita beberapa pegawai taman marga satwa Seruling mas Banjarnegara. kejadian aneh kadang terjadi dimalam tertentu disekitar kolam renang. entah datang dari mana tiba-tiba angin kencang datang menghempaskan pepohonan disekitarnya, bahkan air didalam kolam juga terhempas. ombaknya seperti ombak dipantai malah mungkin lebih tinggi, dan apa saja yang ada disekitar kolam renang bisa beterbangan melayang diudara.
Konon menurut warga sekitar sebelum dibangun kolam renang, tanah tersebut bekas makam atau kuburan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar